Latihan Posko I Kodim 1701/Jayapura Resmi Ditutup, Prajurit Diharapkan Lebih Siap Menghadapi Tantangan

    Latihan Posko I Kodim 1701/Jayapura Resmi Ditutup, Prajurit Diharapkan Lebih Siap Menghadapi Tantangan

    Jayapura – Latihan Posko I Kodim 1701/Jayapura TA 2024 secara resmi ditutup oleh Kepala Staf Korem (Kasrem) 172/PWY Kolonel Inf Bobbie Triyantho, bertempat di Aula Kodim 1701/Jayapura, Kota Jayapura, pada Rabu (26/6).

    Dalam sambutan tertulis Danrem 172/PWY yang dibacakan oleh Kasrem menyampaikan harapannya agar para peserta latihan telah memiliki pemahaman dan kemampuan yang memadai untuk menjawab segala bentuk tantangan tugas di masa mendatang.

    "Dengan selesainya latihan ini, saya berharap kalian telah memiliki pemahaman dan kemampuan yang memadai sehingga mampu menjawab semua bentuk tantangan tugas yang dihadapi di masa mendatang, " ujarnya.

    Kasrem juga menyampaikan ucapan selamat kepada para peserta latihan atas keberhasilan mereka dalam menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan. 

    "Saya mengucapkan selamat atas keberhasilan para peserta latihan dalam menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan latihan ini. Dengan harapan agar segala materi yang telah kalian terima dapat terus dikaji dan dikembangkan, baik untuk kepentingan latihan posko yang akan datang maupun untuk kepentingan pelaksanaan tugas-tugas satuan Kodim 1701/Jayapura, " lanjutnya.

    Kasrem juga menekankan pentingnya pengulangan materi latihan untuk meningkatkan profesionalisme prajurit.

    "Semua materi yang telah peserta latihan peroleh dalam latihan ini hendaknya terus dilatih dan diulangi setiap ada kesempatan. Wujudkan kegiatan belajar dan berlatih menjadi rutinitas dalam kehidupanmu. Karena saya yakin dengan upaya tersebut kalian akan menjadi prajurit yang profesional dalam melaksanakan tugas, " tutupnya.

    latihan posko korem 172 kodim 1701 jayapura papua tni
    Dony Numberi

    Dony Numberi

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 172/PWY Pimpin Sertijab Kasipers...

    Artikel Berikutnya

    Latihan Posko I Bencana Alam Kodim Jayapura...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    Babinsa Bonggo Timur Gelar Karya Bakti
    Babinsa Koramil Sarmi Jalin Komunikasi Sosial dengan Masyarakat

    Ikuti Kami